Pages

Senin, 22 September 2014

Kuliah Kerja Profesi (atau Praktek?)

KZL..
Aku lupa tepatnya tanggal berapa, tapi aku ingat jelas di tanggal itu (dan tanggal-tanggal sebelumnya) aku selalu menggerutu, mengeluh karena aku harus mengikuti Kuliah Kerja Profesi (atau Praktek) yang biasa disingkat KKP selama 35 hari! Kenapa menggerutu? Karena seharusnya aku sudah ada di rumah kalau saja departemenku -Departemen Manajemen IPB- tidak mengadakan program ini. Ya, ini tahun pertama departemen Manajemen IPB mengadakan program KKP. Dan ini kali pertama aku jadi hobi menggerutu dengan peraturan departemen (boong deng..) hahaha!

Jeng.. Jeng.. Kuliah Kerja Profesi !
Akhirnya aku harus menerima kenyataan kalau aku tidak bisa menikmati liburan di rumah dan harus mengabdi kepada masyarakat Garut selama 35 hari (yang sebenarnya 2 bulan). Sedih sih, tapi Puji Tuhan banget aku dapat teman satu kelompok yang menurutku "anak-anak baik" hihi :D Aku satu kelompok dengan Azka, Vozu dan Rendi. Awalnya aku gak terlalu kenal mereka secara mendalam, tapi di akhir cerita ini aku sangat-sangat-sangat bahagia bisa bergabung bersama mereka di kelompok KKP ini :) 

Banyak hal yang harus dipersiapkan menjelang hari H keberangkatan ke Garut. Mulai dari ngincer-ngincer dosen demi mendapatkan sebuah tanda tangan, fotocopy sana sini, rempong-rempongan ngurusin perlengkapan pribadi, dan lain-lain. Aku pikir, "Belum KKP aja udah rempong, gimana nanti pas udah KKP?" Ya, KKP itu emang rempong banget! Aku gak terlalu bersemangat untuk kegiatan ini. 

The Day!
Akhirnya, tiba saatnya kami harus bertolak ke Garut. "Akhirnya KKP dimulai. Cepat-cepatlah berakhir", pikirku saat itu. Kami berangkat pukul 03.00 dini hari dan sampai di Pendopo Garut sekitar pukul 09.00 WIB. Perjalanannya cukup melelahkan dan bikin pegal sekujur tubuh. Sesampainya di Pendopo Garut, kami (seluruh mahasiswa KKP) harus menunggu Bupati Garut yang hendak memberikan sambutan kepada mahasiswa IPB yang akan melakukan KKP di Garut. Maklum, Beliau orang sibuk, wajarlah kalau ditunggu hehe. Selesai sambutan, kami berpencar menuju UKM kami masing-masing. Aku, Vozu, Rendi dan Azka (Tim UKM Bandrek) menumpang tinggal di rumah Pak Haji pemilik UKM Dodol Buah yang didampingi oleh Tika, Ira, Odie dan Cang Rohim.

Day by Day....
Hari demi hari berlalu. Kami (Tim Bandrek) ternyata harus bekerja keras berpikir untuk tugas kami di UKM Bandrek Pak Taofik atau sering disebut PD. Subur Jaya Lestari. Minggu pertama kerja, kami dimintai tolong untuk membuat Bussiness Model Canvas untuk produk baru yang akan diluncurkan oleh sang Owner. Minggu-minggu berikutnya, kami membuat Bussiness Plan untuk permohonan dana kepada BRI dan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), membuat strategi-strategi pemasaran untuk memasarakan produk baru, merancang sistem kompensasi dan penggajian untuk karyawan, dan lain sebagainya. KKP ternyata tidak semudah itu! Ilmu Manajemen pun tidak selempang teori yang sering disampaikan dosen di kelas. Aku merasa aku masih perlu belajar sangat banyak. Dan mulailah, gerutuku berganti syukur. Syukur karena aku diberi kesempatan untuk mengikuti program KKP ini :)

Terimakasih IPB! Terimakasih Departemen Manajemen! Terimakasih Garut! :D 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar